Situs kumpulan pengertian dan contoh artikel

Contoh Teks Negosiasi Beserta Strukturnya Lengkap

Contoh Teks Negosiasi Beserta Strukturnya - Teks negoisasi adalah bentuk interaksi sosial yang terjadi secara interpersonal, antara pembeli dan penjual yang bertujuan untuk mencapai kesepakatan antara kedua belah pihak. Pembeli dan penjual sebagai pihak yang melakukan negosiasi memiliki hak yang sama mengenai kesepakatan yang menguntungkan bagi kedua belah pihak. Negosiasi yang terjadi harus memiliki hasil yang berupa persetujuan dari kedua belah pihak sehingga tercapainya kesepakatan bersama.
Contoh Teks Negoisasi Beserta Strukturnya

Untuk memahami contoh teks negosiasi beserta strukturnya maka terlebih dahulu Anda harus memahami bagian atau unsur yang berada dalam teks negosiasi.

Ciri Ciri Teks Negosiasi

Teks negosiasi juga disebuat sebagai kegiatan komunikasi secara interpersonal antara pembeli dan penjual dimana kedua belah pihak akan saling mempengaruhi satu dengan yang lain demi memenuhi tujuan yang ingin dicapai. Dalam hal ini pembeli dan penjual sama-sama ingin mendapatkan harga terbaik menurut pandangannya masing-masing. Adapun teks negosiasi memiliki ciri-ciri sebagai berikut;

1  Menghasilkan kesepakatan yang menguntungkan bagi kedua pihak. Kesepakatan tidak selalu berakhir dengan transaksi jual beli karena ada kemungkinan pembeli memutuskan untuk membeli barang ditoko tersebut karena harga yang kurang memenuhi standarisasinya.

2. Bertujuan untuk mencapai kesepakatan bersama dalam hal ini ada kalanya untuk mencapai tujuan bersama baik pembeli atau penjual harus saling mengurangi tuntutan agar tidak ada pihak yang dirugikan sehingga mencapai kesepakatan.

3. Mengutamakan kepentingan bersama.

4. Negoisasi juga disebut sebagai sebuah usaha, sarana atau cara untuk mencari jalan keluar dari masalah yang dihadapi dimana untuk mencari jalan keluar pihak yang terlibat didalamnya harus saling menurunkan tuntutan agar tercapai kesepakatan bersama yang tidak akan merugikan kedua belah pihak.

Aturan atau Kaidah Kebahasaan Teks Negosiasi

Untuk tercapainya sebuah kesepakatan dan agar negosiasi berjalan dengan baik terdapat beberapa hal berupa aturan atau kaidah kebahasaan yang digunakan pada saat melakukan negosiasi;

1. Dalam melakukan negosiasi tidak harus selalu menggunakan bahasa yang formal dan bahasa yang bisa serta biasa digunakan dalam proses negosiasi adalah bahasa yang sopan.

2. Dalam setiap negosiasi selalu terdapat kalimat kalimat persuasif atau kalimat mengajak didalamnya. Tujuannya adalah agar lawan bicara mau mengikuti apa yang dikatakannya dan biasanya kalimat persuasif selalu diikuti dengan kalimat yang menunjukan fakta yang sedang terjadi dan dapat dengan segera diamati dan diketahui oelh lawan bicara. Seperti kualitas barang, perbandingan harga dan sebagainya.

3. Hasil kesepakatan tidak selalu berakhir dengan transaksi jual beli namun meskipun demikian kesepakatan yang terjadi tidak akan merugikan kedua belah pihak.

4. Dalam negosiasi ada proses saling mempengaruhi satu dengan yang lain agar lawan bicara mau memenuhi keinginannya.

5. Negosiasi yang baik dan benar harus saling memberikan kesempatan bagi kedua belah pihak untuk mengutarakan pendapatnya atau argumentnya.

Struktur Teks Negosiasi

Disetiap negosiasi selalu ada yang disebut sebagai struktur dimana struktur tersebut digunakan sebagai sebuah proses bagi pihak-pihak yang melakukan negosiasi untuk mencapai kesepakatan bersama. Adapun struktur negosiasi yang dimaksud adalah sebagai berikut

1. Orientasi
Orientasi juga disebut sebagai kalimat pembuka atau sapaan dari penjual kepada pembeli. Orientasi juga bisa dikatakan sebagai salah satu cara yang digunakan oleh penjual untuk mencari tahu mengenai keinginan atau kebutuhan dari calon konsumennya seperti barang yang sedang dicari, harga, promosi atau diskon dan sebagainya.

2. Permintaan
Permintaan adalah barang atau jasa yang sedang dicari oleh pembeli. Pembeli akan memberitahu barang seperti apa yang sedang dicari, warna yang diinginkan, ukuran, dan sebagainya.

3. Pemenuhan
Pemenuhan adalah kesanggupan dari penjual dalam menyediakan barang atau jasa yang sedang dicari oleh pembeli berdasarkan deskripsi yang disampaikan oleh pembeli.

4. Penawaran
Dalam sebuah aktivitas jual beli selalu diawali dengan prose tawar menawar dimana penjual akan mengajukan harga yang ditawarkan kemudian pembeli akan melakukan penawaran dibawah harga yang diberikan oleh penjual. Apabila penjual tidak bisa memberikan harga yang diminta oleh pembeli biasanya penjual akan memberikan bonus apabila pembeli jadi membeli barang tersebut.

5. Persetujuan
Persetujuan adalah kesepakatan yang terjadi antara pembeli dan penjual mengenai harga atau hal lainnya. Persetujuan terjadi apabila telah terjadinya kesepakatan yang tidak merugikan kedua belah pihak.

6. Pembelian
Salah satu tanda sebagai bukti bahwa telah tercapainya kesepakatan atau persetujuan adalah transaksi yang dilakukan oleh pembeli di took tersebut.

7. Penutup
Kalimat penutup biasanya berupa kalimat ucapan terima kasih dari penjual kepada pembeli karena telah melakukan transaksi di tempat tersebut. 

Tujuan Teks Negosiasi

Teks negosiasi dibuat memiliki tujuan sebagai berikut;

1. Mencapai kesepakatan yang sama dengan cara memiliki persepsi atau pandanga yang sama dan tidak ada pihak yang dirugikan.

2. Mencari jalan keluar dari masalah yang sedang dihadapi bersama dengan cara membuat kesepakatan.

Contoh Teks Negosiasi Beserta Strukturnya

Contoh teks negosiasi beserta strukturnya menjelaskan proses transaksi yang terjadi antara konsumen yang akan membeli handphone Oppo F1 dengan penjual Oppo.

Orientasi
Penjual : Kakak mau cari handphone apa ? Disini ada Oppo F1, Oppo F3. Coba dilihat - lihat dulu aja kak

Permintaan
Pembeli : Kalau Oppo F1 yang 3Gb ada mas ?

Pemenuhan
Penjual : Ada kak. Kakak mau yang warna apa ?
Pembeli : Kalau yang rose gold ada ?
Penjual : Wah kebetulan, warna rose gold sisa satu

Penawaran
Pembeli : Harganya berapa mas ?
Penjual : 3,300,000 kak
Pembeli : Gak bisa kurang mas ?
Penjual : Kalau masalah harga gak bisa kak. Kakak kalau tanya ditempat lain harganya juga sama. Soalnya kalau harga Oppo disemua counter harganya sama semua.  Paling kalau kakak mau, saya kasi bonus aja gimana ?
Pembeli    : Saya mau bonusnya antigores yang tempered glass boleh ?

Persetujuan
Penjual : Khusus buat kakak ya sudah gak apa-apa.
Pembeli : Ok kalau begitu.
(Pembeli lalu membayar uang di kasir setelah itu barang dan kelengkapannya diperiksa oleh penjual)

Penutup
Penjual : Makasih ya kak
Pembeli : Sama-sama mas..

Nah itulah contoh teks negosiasi beserta strukturnya, sobat juga bisa mengetahui bagaimana caranya bernegosiasi dengan membaca sebuah artikel yang telah kami post yaitu Cara Bernegosiasi dan Taktiknya. Semoga bisa menjadi sumber referensi yang berguna.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Contoh Teks Negosiasi Beserta Strukturnya Lengkap

  • Pengertian Observasi, Faktor dan Jenis-Jenis Observasi Pengertian Observasi - Pastinya sudah akrab bukan dengan istilah tersebut? Terlebih mereka yang berkutat dalam hal penelitian, pastinya sering sering berhubungan den ...
  • 5 Contoh Teks Eksemplum yang Baik TerbaruContoh Teks Eksemplum yang Baik Terbaru - Kami akan membagikan sebuah contoh dari teks eksemplum yang bisa anda pilih untuk memenuhi kebutuhan sobat dalam mengerjakan tu ...
  • Pengertian Reksadana Beserta ContohnyaPengertian Reksadana Beserta Contohnya - Reksadana adalah tempat dan pengelolaan dana para investor untuk diinvestasikan dalam instrumen insvestasi tersedia di pasar Rek ...
  • 5 Contoh Kalimat GeneralisasiContoh Kalimat Generalisasi - Jika kita sedikit memperhatikan makna dari kata generalisasi tentu kita akan terpaku pada kata general yang berarti bermakna umum. jadi pen ...
  • Contoh Drama Singkat Tentang PersahabatanContoh Drama Singkat Tentang Persahabatan - Naskah drama yang akan kami bagikan berikut ini adalah naskah drama untuk 4 orang yang bertemakan tentang persahabatan yaitu ...