Situs kumpulan pengertian dan contoh artikel

Ciri-Ciri dan Klasifikasi Mollusca

Mollusca memiliki ciri-ciri tercantum sebagai berikut.

a.    Mollusca tubuhnya lunak, sehingga beberapa anggotanya dilindungi oleh cangkang.
b.    Mollusca memiliki sistem pencernaan yang sudah sempurna terdiri dari mulut, kerongkongan, f lambung, usus, dan anus.
c.    Memiliki sistem eskresi berupa ginjal.
d.    Sistem respirasi pada Mollusca yang hidup di air menggunakan insang dan yang hidup di darat menggunakan paru-paru.
e.    Sistem transportasi sudah memiliki jalur peredaran darah dan jantung.
f.    Sistem reproduksi umumnya Mollusca berumah dua (sel kelamin jantan dan betina terpisah), tapi ada juga yang bersifat hermaprodit.

Klasifikasi Mollusca terbagi menjadi lima kelas yang tercantum sebagai berikut.
a.    Polyplacophora atau Ampineura, hidup di laut contohnya Chiton sp.
b.    Scaphopoda, hidup di laut memiliki bentuk seperti gading gajah, contohnya Dentalium vulgare.
c.    Pelecypoda, memiliki kaki pipih dan bercangkang 2 buah, contohnya Pinctada margaritifera (kerang mutiara).
d.    Cephalopoda, berkaki kepala dan tidak memiliki cangkang, contohnya Octopus vulgaris (gurita).
e.    Gastropoda, berkaki perut dan memiliki cangkang, contohnya Achatina fulica (bekicot).
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Ciri-Ciri dan Klasifikasi Mollusca

  • Pengertian dan Ciri-Ciri EchinodermataEchinodermata merupakan hewan berkulit duri. Echinodermata memiliki ciri-ciri antara lain:a.    tubuh simetri bilateral,b.    habitat di la ...
  • Sistem Peredaran Darah pada Hewan Lengkap1. Peredarah Darah pada Hewan Bersel SatuPada hewan bersel satu tidak memiliki alat khusus. Semua aktivitas tubuh dilakukan oleh sel itu sendiri. Oksigen diedarkan kesel ...
  • Pengertian Keseimbangan LingkunganLingkungan merupakan segala sesuatu yang terdapat di sekitar makhluk hidup. Lingkungan seimbang, jika suatu ekosistem dalam keadaan dinamis, tidak terjadi perubahan yang ...
  • Pengertian Fotosintesis, Proses, Fungsi dan SejarahnyaPengertian Fotosintesis - Tumbuhan adalah mahluk hidup yang dapat memproduksi makanan sendiri, cara yang digunakan oleh tumbuhan untuk membuat makanan adalah dengan cara ...
  • Pengertian Komponen Ekosistem Biotik dan AbiotikKomponen ekosistem dibedakan menjadi dua macam, yaitu komponen hidup (biotik) dan komponen tak hidup (abiotik). 1. Komponen Biotik Komponen biotik adalah komponen ekosi ...